Studi Islam Al-Amin

Cerdas, Sholeh, Profesional

Minggu, 08 September 2013

Halal bil halal with IRMA ISLAMIC CENTER Kaltim

Minggu, 8 September 2013. 16.15 @menara99 Islamic Center
STUDIA diundang oleh IRMA ISLAMIC CENTER Kaltim untuk menghadiri acara halal bil halal yang diselenggarakan oleh IRMA ISLAMIC CENTER Kaltim. Acara seperti ini sangat bagus sekali karena mengundang organisasi-organisasi lain di Samarinda serta masyarakat yang peduli dengan Dien Islam ini.
Acara ini diawali dengan rebana yang dibawakan oleh Anggota IRMA IC dan Anggota Nurul Mustofa. Dengan kreativitas tinggi dan seringnya latihan mereka mampu membawakan shalawat nabi dengan alunan suara yang indah. Selanjutnya acara ini dibuka oleh Ketua Panitia dan Sambutan oleh Ketua MATAHARI. Selanjutnya acara ini di isi oleh Ustadz Raden Ahmad Affandi S.Psi. Materi yang disampaikan sangat berkesan bagi kami. Beberapa kutipan kalimat masih terngiang dalam ingatan kami
"Mencintai yang tidak memiliki alasan untuk mencintai, kelak jika ditinggalkan maka akan ditinggalkan tanpa alasan"
"Niatkan karena Allah dan Rasulullah, jika niat karena ingin show atau pamer atau bangga diri atau karena ingin dilihat oleh lawan jenis maka dapat lah perhatian dari lawan jenis itu sekaligus murkanya Allah SWT"
"Berukhuwwah bersama orang islam itu enak. Karena kalo ada salah bisa di ikhlasin, minjam barang dianggap sedekah"
Kami sebagai perwakilan STUDIA sangat antusias dengan acara dan kegiatan seperti ini. Karena ini dapat mempererat tali silaturahim dan mempererat ukhuwwah. Allah mentakdirkan kami berukhuwwah satu sama lain. Sungguh indah persaudaraan dalam Islam. Tadinya tidak saling mengenal, alhamdulillaah sekarang saling mengenal. Semoga kedepannya bisa menjadi saudara seperjuangan. Syukron Jiddan wa Afwan.
P08-09-13_18-12 P08-09-13_18-09 20130908_162745 20130908_162811 20130908_163216 20130908_163237 20130908_163252 20130908_163329 P08-09-13_16-55 

authorized by fratih

STUDIA on Sunday Morning

Minggu, 8 september 2013
Jogging pagi ini dibuka dengan sambutan oleh Eko Fajar Prasetya setelah melakukan pemanasan oleh Arif Hamka. "Pagi ini, pagi yang cerah" kata eko fajar si penanggung jawab acara sambil melihat kelangit yang mendung akibat hujan semalaman. Rupanya yang bisa jogging pagi ini hanya 30% anggota STUDIA, yang lainnya sibuk karena alasan 1 atau 2 hal. Jogging pagi ini bertujuan untuk mempererat ukhuwwah islamiyah sesama anggota STUDIA dengan tema "Beli 1 gratis 1". Awalnya dengar tema seperti ini dalam benak saya adalah dagangan yang biasa di pasar-pasar atau supermarket yang sedang melakukan promosi. Ternyata beli 1 gratis 1 yang dikemukakan oleh Eko ialah kita itu 1.
Jogging pagi ini dilaksanakan di Universitas Mulawarman dengan rute fisipol-fpik-fkip-fahutan-fmipa-fisipol. Lokasi UnMul dipilih karena suasananya yang rindang dengan pepohonan yang berdiri dengan gagah saling berzikir satu sama lain kepada Allah SWT. Jalur perjalanan yang naik turun gunung membuat jogging kali ini sangat membuat nafas tersengal-sengal, saking gak kuatnya naik gunung para akhwat berjalan mundur hihi..
Ketika sampai di puncak fisipol, ada balapan seru antara awa dan eko. Sudah bisa ditebak, pemenang balapan lari adalah eko hahaha.. Kami para akhwat cuma bisa tertawa dari belakang melihat balapan itu. Wawan yang habis operasi saat ini hanya bisa berjalan santai ditemani ka hairani, semoga kedepannya wawan cepat sehat dan bisa jogging bersama kami.
Setelah, jogging.. kami bermain game. Nama gamenya ialah bercermin. Game ini dimainkan oleh 2 orang yang dimana 1 orang menjadi manusia, 1 orang lagi menjadi bayangannya dicermin. Adapun permainan ini gak boleh mengeluarkan suara namun hanya perilaku saja yang dikeluarkan. Pemenang ekspresi terbaik ialah ay apricilia dan salamah habibbah azzahra , mereka mengeluarkan ekspresi yang membuat penonton tertawa. Tema yang mereka mainkan ialah mecahkan jerawat. :D
Well, alhamdulillaah so far so good. 3 minggu lagi kami semua akan mengadakan sesi kedua. Semoga ukhuwwah kami semakin erat bagaikan 1 tubuh.
Gambar
eko, wawan, hairani, awa, hamka
Gambar
eko dan awa balapan
Gambar
maksud loe?

GambarGambar








Gambar 


authorized by fratih